Senin, 13 Juni 2016

Jaringan 4G LTE

JARINGAN 4G LTE

DONWLOD DISINI

4G adalah singkatan dalam bahasa inggris yaitu fourth generation technology. Itu artinya 4G merupakan generasi ke empat untuk layanan jaringan pada gadget Anda. Sebelum adanya 4G, layanan jaringan masih menggunakan 2G dan 3G. Karena diera modern seperti saat ini kebutuhan masyarakat akan jaringan internet cukup tinggi, maka teknologi 4G ini dicipta. Sistem 4G terdiri dari jaringan pita lebar ultra untuk berbagai perlengkapan elektronik, contohnya telpon pintar dan laptop yang menggunakan modem USB sebagai koneksi internetnya.
Selain 4G ada juga teknologi terbaru dengan nama 3GPP Long Term Evolution atau yang biasa disingkat LTE atau bisa juga disebut 4G LTE. 4G LTE merupakan sebuah standar komunikasi akses data nirkabel dengan kualitas tinggi yang berbasis pada jaringan GSM/EDGE dan UMTS/HSPA. Teknologi ini mampu mendownload file sampai dengan kecepatan 300mbps dan mengupload file sampai dengan kecepatan 75mbps. Teknologi LTE pertama kali digunakan oleh operator seluler TeliaSonera di Stockholm dan Oslo pada tanggal 14 desember 2009. Dan LTE disebut-sebut sebagai teknologi jaringan nirkabel tercepat pada saat ini, sebagai penerus jaringan 3G. LTE bahkan diklaim sebagai jaringan nirkabel yang paling cepat pertumbuhannya dan diperkirakan akan menjadi standarisasi pada penggunaan telepon selular secara global untuk yang pertama kali.
Jaringan 4G (4G network) adalah generasi keempat jaringan nirkabel untuk komunikasi mobile. Jaringan ini dimaksudkan sebagai solusi jaringan komunikasi yang komprehensif dan aman dengan kecepatan data yang jauh lebih cepat dari generasi sebelumnya. Standar baru seperti WiMax dan Long Term Evolution (LTE) telah disebut sebagai 4G, meskipun masih terdapat beberapa perdebatan tentang status mereka.
Spesifikasi 4G
Jaringan 4G secara spesifik diarahkan untuk menyediakan layanan berkualitas tinggi dan kecepatan transfer data yang tinggi pula. Jaringan ini ditujukan untuk memberikan kualitas penerimaan yang lebih baik, aliran transfer data lebih stabil, serta pertukaran informasi lebih cepat. International Telecommunication Union (ITU) atau organisasi yang mengawasi standar untuk jaringan nirkabel menyatakan bahwa kemajuan signifikan untuk layanan pesan multimedia, termasuk layanan video, merupakan suatu hal yang harus segera dicapai.
4G mampu memberikan kecepatan transfer data minimal 100 megabit per detik saat pengguna bergerak pada kecepatan tinggi (seperti ketika sedang berada di kereta api), serta sebesar satu gigabit per detik dalam posisi diam.
Ponsel dan perangkat mobile pada jaringan 4G juga menggunakan teknologi Internet Protocol (IP) untuk memungkinkan transfer data melalui paket, alih-alih menggunakan metode telepon tradisional.
Kemajuan Menuju 4G
Salah satu implementasi jaringan 4G terdapat pada teknologi WiMax, yang merupakan versi lebih cepat dari transfer data nirkabel melalui jaringan WiFi. LTE adalah teknologi lain yang berusaha mendapatkan standar 4G meskipun belum cukup memenuhi persyaratan ITU untuk kecepatan data. Meskipun demikian, WiMax dan LTE telah diberi label sebagai jaringan 4G, meskipun pengakuannya masih memicu sedikit kebingungan dan kontroversi. Karena kedua metode tersebut menggunakan paket IP dan telah menunjukkan kemajuan dibandingkan standar 3G, ITU akhirnya menyetujui pelabelan mereka sebagai 4G.
Jaringan Awal Sebelum 4G
Jaringan nirkabel pertama, yang dikenal sebagai 1G, diluncurkan pada tahun 1980. 2G kemudian diperkenalkan pada awal 1990-an yang memungkinkan lebih banyak transmisi per saluran komunikasi. Selanjutnya, peletakan dasar 3G mulai dilakukan pada akhir tahun 1990-an dan mulai diterapkan di sebagian besar dunia di awal abad ke-21. Sementara jaringan 3G merupakan yang pertama memungkinkan aplikasi multimedia, jaringan 4G menjanjikan membawa teknologi dasar ini ke level berikutnya.

Kelebihan dari jaringan 4G LTE

Ada banyak kelebihan dari teknologi jaringan 4G LTE ini, terutama apabila dibandingkan dengan teknologi seluler lainnya, yaitu :
  1. Kecepatan download seluler sebesar 100 Mbps atau lebih
Salah satu hal yang paling hebat dari koneksi jaringna 4G LTE pada smartphone anda adalah kecepatan download yang jauh lebih cepat dibandingkan dengan 3G pada umumnya. Ya, biasanya, kecepatan mendownload pada smartphone tidaklah fantastis, namund dengan adanya jaringan 4G LTE ini, kecepatan download menjadi jauh lebih fantastis, bahkan bisa menyamai kecepatan download dari layanan internet rumah.
  1. Streaming anti buffering dengan menggunakan telepon seluler anda
Selain mendownload menjadi lebih cepat, penggunaan jaringan 4G LTE ini juga membuat streamin menjadi jauh lebih cepat, dan tidak akan menemukan buffering pada saat anda melakukan streaming dengna menggunakan jaringan 4G LTE.
  1. Pengalaman internet menjadi lebih cepat
Dengan menggunakan 4G LTE pada smartphone anda, maka akan sangat meningkatkan pengalaman berinternet anda menjadi lebih baik dan juga lebih memuaskan. Tentu saja anda dapat membuka situs – situs web dengan menggunakan smartphone anda dengan lebih mudah, lebih cepat dan juga lebih stabil dari pada hanya menggunakan teknologi 3G.
  1. Video call menjadi lebih lancar dan sangat mempermudah komunikasi
Penggunaan teknologi 4G LTE juga sangat berpengaruh kepada penggunaan internet telephone dan juga video call. Saat ini, penggunaan video call menggunakan smartphone dan juga jaringan operator seluler sudah banyak digunakan, seiring dengan banyaknya aplikasi mobile yang mendukung hal ini. karena itu, dengan menggunakan jaringan 4G LTE, anda akan lebih mudah dalam berkomunikasi dengan menggunakan internet call dan juga video call menggunakan smartphone anda.
Meskipun dinilai memiliki banyak kelebihan, terutama dalam hal kecepatan akses internet dengan menggunakan ponsel seluler, namun demikian, jaringan 4G LTE dinilai masih memiliki beberapa kekurangan yang cukup mengganggu.

Kekurangan dari jaringan 4G LTE

1.      Masih sedikit cakupan wilayah yang tercover oleh jaringan 4G LTE
Kekurangan pertama dari jaringan 4G LTE ini dalah dari segi cakupan wilayahnya. Ya, karena masih merupakan jaringan baru yang diimplementasikan di Indonesia, maka hal ini menjadi salah satu kendala beroperasinya jaringan 4G LTE di Indonesia. Berbeda dengan 3G, yang mana hampir seluruh wilayah Indonesia sudah tercover, maka untuk teknologi jaringna 4G LTE ini hanya sedikit wilayah Indonesia yang sudah tercover jaringan 4G. Beberapa lokasi di Pulau Jawa, serta bebrapa ibukota di berbagai pulau di Indonesia sudah bisa merasakan teknologi jaringna 4G LTE ini. Namun beberapa daerah belum bisa meraskaan bagaimana fantastisnya jaringan 4G LTE ini.
  1. Untuk dapat menikmati jaringan 4G LTE harus melakukan proses penukaran SIM Card Terlebih dahulu
Sebenarnya bukan masalah untuk mnukarkan SIM Card terlebih dahulu untuk dapat menikmati jaringan 4G LTE ini. namun demikian, terkadang hal ini cukup merepotkan, karena kartu SIM bawaan yang lama memang belum dapat menerima jaringan 4G LTE, karena masih berbeda jaringan. Karena itu, apabila anda ingin menikmati kecanggihan teknologi 4G LTE ini, anda tidak bis menggunakan sim card lama anda, dan harus menukarkannya ke operator seluler kepercayaan anda di kota – kota anda.
  1. Jaringan 4G LTE masih cenderung belum stabil, terutama ketika dibawa berpergian keluar kota atau daerah
Kelemahan lainnya dari jaringan 4G LTE ini adalah masih belum stabil. Lagi – lagi hal ini disebabkan karena area cakupan 4G LTe yan gbelum merata di seluruh Indonesia. Hal ini menyebabkan, ketika anda berpergian keluar kota, kemungkinan jaringna 4G LTE yang anda gunakan bisa saja mengalami gangguan, karena daerah yang akan anda kunjungi belum tercover sepenuhnya oleh jaringan 4G LTE yang anda gunakan.
  1. Keterbatasan perangkat handheld atau smartphone yang kompatibel dengan jaringan 4G LTE
Untuk dapat mencoba menggunakan jaringan 4G LTE ini, tentu saja anda tidak dapat menggunakan handphone biasa. Bahkan tidak semua smartphone saat ini sudah mendukung jaringan 4G LTE. Karena itu, anda pun tidak bisa langsung menggunakan dan juga menikmati jaringan 4G LTE ini di handphone anda. anda harus menganti handphone anda dengan smartphone yang sudah support dengan jaringan 4G LTE. Dan beberapa handphone yang sudah mendukung 4G LTE biasanya memiliki harga beli yang cukp tinggi, belum ada handphone 4G LTE yang bisa anda peroleh dengan harga dibawah 1 juta rupiah, berbeeda degnan ponsel 3G yang bahkan dengan 500 ribu pun sudah bisa anda peroleh.
  1. Penggunaan internet kebanyakan masyarakat Indonesia yang masih berfokus pada media sosial, dan sedikit yang memanfaatkan 4G LTe untuk kepentingan lainnya.
Kelemahan lainnya dari teknologi jaringan 4G di Indonesia ini adalah dari segi utilitas. Saat ini pengguna internet di Indonesia masih berfokus pada penggunaan yang konsumtif, seperti media sosial, belanja online, dan juga browsing – browsing konten yang tidak menambah ilmu. Padahal, dengan adanya jaringan 4G LTE ini, user bisa memanfaatkan kecepatannya untuk meningkatkan kualitas hidup, seperti mencari referensi pendidikan, ilmu populer terbaru, dan mengembangkan bisnis internet baru. Dengan focus masyarakat Indonesia yang masih banyak menggunakan internet hanya untuk bermain media sosial, maka teknologi 4G LTE tidak terlalu cocok dengan karakter masyarakat Indonesia, meskipun tidak semuanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar